Judul :
Impeachment Presiden
Penulis : Sapuan
S.Ag., M.H.
Tahun Terbit : Maret 2010
Ketebalan : xii+160
ISBN : 979-3891-105-1
Persoalan lain yang terkait dengan
kewenangan Mahkamah Konstitusi adalah mengenai kewajiban memberikan putusan
atas pendapat Dewan Perwakilan Rakyat(DPR) mengenai dugaan pelanggaran oleh
presiden Presiden dan/ atau Wakil Presiden menurut Undang-Undang Dasar.
Sebagaimana diketahui bahwa DPR adalah lembaga politik sehingga kepentingan
politik selalu mewarnai pelaksanaan tugas pokok dan fungsinya, untuk
menghindari tuduhan atau sangkaan DPR terhadap presiden/ Wakil Presiden yang
selalu mendasarkan kepada kepentingan politik, bukan mendasarkan atas
fakta-fakta hukum, sebagaimana pernah terjadi dalam proses penurunan Presiden
Soekarno dan Presiden Abdurrahman Wahid, maka eksistensi Mahkamah Konstutitusi
menjadi sebuah lembaga yang sangat menentukan. Buku yang ditulis oleh Saudara
Sapuan yang berjudul Impeachment Presiden
dapat memperkaya pengetahuan kita mengenai hal ikhwal yang berkaitan dengan
proses pemberhentian pemegang kekuasaan pemerintahan di negara ini.